Friday 7 March 2014

Politik Ringan Mukomuko


Kampanye Terbuka Bakal Sepi
POLITIK RM – Agaknya harapan pemilu lebih meriah, saat berlangsungnya pemilu terbuka mulai (16/3) tidak akan ditemukan. Paslanya beberapa parpol isunya memastikan diti tidak akan menggelar kampanye terbuka secara besar-besaran. Mereka hanya menggelar rapat atau menyerahkan kepada masing-masing caleg untuk menggelar kegiatan yang diinginkan pada jadwal yang diberikan KPU.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Mukomuko, Hermansyah, M.Kom mengatakan untuk melaksanakan kampanye terbuka mereka belum ada kepastian. Yang jelas dalam waktu dekat, pihaknya akan menggelar rapat lebih dahulu dengan pengurus dan sejumlah caleg Hanura. Pembahasannya mengenai persiapan menghadapi kampanye terbuka tersebut.
‘’Kita akan rapat dulu dengan kawan-kawan, kemana arahnya nanti, namun untuk kampanye besar – besaran kemungkinan tidak, kalau dibutuhkan kami hanya melaksanakan pawai bersama menelusuri perkampungan masyarakat, lewat berbagai kegiatan,’’ kata Hermansyah.
Lebih lanjutnya ketua Komisi III DPRD Mukomuko ini menerangkan, kampanye terbuka dengan dipusatkan di suatu tempat, dinilai tidak wakili daerah lainnya. Karena Mukomuko terbagi dalam beberapa wilayah pemilihan dan kecamatan. Ada kemungkinan setiap dapil diberi kebeban mengadakan kampanya terbuka sesuai keinginannya.
‘’Di Mukomuko kami hanya dapat jatah kampanye sehari saja, maka nanti kita serahkan kepada caleg, kalau memang akan mengadakan kegiatan di dapil masing-masing dipersilahkan,’’ lanjutnya.
Petinggi PAN, H. Syamsuri Rustam, ST yang nyaleg di Dapil III nomor urut 1 juga belum bisa memastikan, apa saja kegiatan dalam kampanye terbuka mendatang. Yang jelas ada kemungkinan dilakukan kampanye terpusat di setiap dapilnya. Sebab saat kampanye dilakukan, caleg dari pusat, seperti Marissa Haque akan hadir di Mukomuko bersama tim pemenangannya.
‘’Kami kemungkinan ada kampanye, namun dipusatkan di dapil masing-masing, entah gabung semua caleg atau ada kebijakan lain kita belum bisa pastikan,’’ tutupnya.(jar)



Saksi NasDem di Bekali
POLITIK RM – Untuk menjami dan memastikan suara NasDem aman pada pemilu 9 April mendatang, pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kabupaten Mukomuko akan menggelar pelatihan saksi. Pelatihan akan dilangsungkan secara merata per kecamatan, yang langsung dipandu oleh tim dari DPD NasDem Kabupaten Mukomuko. Setiap TPS NasDem menyiapkan 1 saksi resmi begitu juga untuk PPK dan KPU masing-masing satu orang saksi.
Sekjen NasDem Mukomuko, Musfar Rusli mengatakan sekarang mereka lagi menyiapkan segala sesuatu untuk melaksanakan pelatihan saksi. Sesuai anjuran dari DPP, saksi NasDem harus betul-betul siap dan mempu mengemban amanah yang diberikan. Maka agar ada konsentarasi dalam menghadapi pelatihan, mereka akan langsung turun ke setiap kecamatan. Untuk tempatnya sudah dikoordinasikan kepada pengurus masing-masing kecamatan.
‘’Pelatihan per kecamatan rasanya lebih baik, saksi yang kita siapkan cepat memahami dan kita juga bisa lebih leluasa. Sebab kita dianjurkan memiliki saksi yang betul-betul siap dengan tanggungjawabnya,’’ kata Musfar.
Lanjutnya, untuk saksi sudah disiapkan secara keseluruhan, selain saksi resmi juga NasDem menyiapkan koordinator saksi setiap desanya. DPD juga akan rutin melakukan pemantauan langsung ke lapangan terutama saat pemilihan dan penghitungan suara. NasDem ingin membentuk pemilu dengan adil dan sejujur-jujurnya.
‘’Kita membantu tugas KPU dan panwaslu untuk menciptakan pemilu yang adil dan jujur. Caranya menyiapkan tim yang siap mengawal jalannya pemilu 2014 nanti,’’ tegasnya.
Ketua DPD NasDem, Busril menambahkan keberadaan saksi bagi NasDem sangat penting dan mereka punya tugas cukup berat. Selain untuk memenangkan, mengawal suara parpol juga punya tugas menyukseskan pemilu membantu KPU dan panwaslu. NasDem menargetkan menang dengan cara yang baik dan jujur, tidak dibenarkan memenangi pemulu dengan cara hitam.
‘’Kami parpol yang ingin menang dengan cara yang jujur dan adil, maka semua kita siapkan dengan matang,’’ tutupnya.(jar)

Jangan Menerima Uang Celeg
POLITIK RM – Pesan dari salah seorang tokoh Mukomuko yang juga adalah seorang pejabat tinggi di lingkungan pemerintahan Pemprov Provinsi Bengkulu, Ir. Edi Nevian. Masyarakat jangan menerima uang dari caleg yang siap bayar. Karena selain merusak demokrasi juga tindakan tersebut merupakan bagian dari kejahatan missal. Apalagi ada ungkapan “Ambil uangnya, jangan pilih orangnya”.
Dikatakan sosok yang digadang-gadangkan sebagai Bupati Mukomuko kedepan ini, masyarakat harus belajar jadi pemilih yang baik dan jujur. Jangan menerima uang dari caleg untuk mengharap pilihan, apalagi setelah ambil uang caleg bersangkutan tidak dipilih. Pemberian tersebut sebagai kejahatan politik, merusak demokrasi dan sisi agama juga adalah di larang.
‘’Jujurlah kita dalam menggunakan hak pada pemilu, jangan menerima pemberian caleg yang tujuannya minta dipilih, sebab itu bagian dari kejahatan demokrasi. Pilih caleg dengan tujuan untuk memberi kepercayaan memperjuangkan aspirasi masyarakat ke depan,’’ kata Edi.
Lanjutnya, pemilu tujuannya untuk mencari wakil yang berkualitas, karena dewan punya peran besar untuk mensejahterakan rakyat dan pengaturan pembangunan. Kalau orang yang dipilih tidak berkompeten, maka berdampak dengan masa depan daerah. Apalagi caleg yang duduk sudah mengeluarkan dana besar, kerugian bagi masuarakat dan daerah 5 tahun ke depan.
‘’Ada peluang mereka yang duduk karena membayar untuk membohongi rakyat, selain itu perbuatan itu salah. Pikirkan masa depan rakyat dan daerah dalam menetapkan pilihan, kami dalam ini tidak memihak kemana-mana, tetapi lebih mementingkan masa depan bagi kita semua,’’ tutupnya.(jar)

Jon Ramadahan Caleg PKB DPR RI
//Dari Dusan Untuk Desa
POLITIK RM -  Jhon Ramdahan, SH caleg DPR RI Dapil Provinsi Bengkulu asal PKB nomor urut 1, sejak beberapa hari lalu turun ke desa-desa hingga ke dusun menemui masyarakat. Staf kementrian pembangunan Daerah tertinggal ini, selain dalam rangka mengecek pelaksanaan program kementrian di Mukomuko, juga tak menafik, pada saat tertentu bersosialisasi kepada masyarakat, terkait pencalonannya. Kemarin Jon meninjau Basos Komputer dan Lababor komputer di yayasan Pondok Pesantren al barqah di SP9 Mukomuko.
Ditemui kemarin, Jon Ramadhan yang sudah dikenal dekat oleh masyarakat Mukomuko melalui berbagai programnya untuk memajukan ekonomi masyarakat ini mengatakan, banyak program pembangunan dan bantuan sudah diturunkan ke Mukomuko. Sekarang ia meninjau sejauhmana pelaksanaannya dan apa saja kendala yang dihadapi. Diantaranya pembangunan jembatan di desa-desa, perbaikan jalan, bantuan bibit, bantuan fasilitas pertanian dan termasuk pembanguna ruang belajar bagi sekolah swasta.
‘’Kita ingin cek, apakah berjalan dengan baik atau ada kendala, kedepannya apa lagi yang harus ditingkatkan. Selaku putra daerah Bengkulu, kita berusaha melakukan yang terbaik untuk daerah sendiri,’’ kata Jon.
Ia juga mengaku menemui kembali masyarakat dalam rangka bersosialisasi mengencai pencalekannya dan juga bagaimana melaksanakan pemilu dengan baik. Maju sebagai anggota DPR RI, atas dasar keinginannya bebuat lebih besar lagi bagi Bengkulu kedepannya. Sejauh ini ia yakin akan mendapat kepercayaan dari masyarakat, apalagi di Mukomuko PKB cukup diperhitungkan sebagai salah satu partai pemenang pemilu.
‘’Saya juga dalam kesempatan berbeda selama di Mukomuko menyampaikan niat maju sebagai calon anggota DPR RI. Mohon doa, restu dan dukunganya, sama seperti sekarang, kami dari desa dengan tujuan membangun desa,’’ tutup Wakil Bendahara Umum DPP PKB ini.(jar)


Ikuti Jalan Santai Pemilu Damai

POLITIK RM – Jangan lupa 9 maret mendatang akan dilangsungkan jalan santai pemilu damai bertabur doorprize. Kupon jalan santai bisa didapatkan di sekretariat KPU Mukomuko secara gratis. Adapun doorprize yang disiapkan pihak pelaksana, berupa Kulkas, TV, HP, Dispenser, Kipas angin dan berbagai doorprize menarik lainnya.
Salah seorang anggota KPU Mukomuko, Abdul Hamid Siregar, SE mengatakan persiapan untuk jalan sehat pemilu damai ini tengah mereka matangkan. Sesuai rencana 9 maret jalan sehat ini dilangsungkan secara serentak se Indonesia. Untuk Mukomuko start dari Bundaran depan kantor camat Mukomuko, finish di halaman sekretariat KPU. Acara dimulai Pukul 6.30 WIB.
‘’Banyak doorprize kita siapkan secara Cuma-Cuma bagi peserta jalan sehat, maka jangan lupa untuk ikut kegiatan dalam rangka mewujudkan pemilu damai ini,’’ kata Siregar.
Lanjutnya, tujuan jalan santai ini untuk pendekatan dengan masyarakat agar ikut menyukseskan pemilu mendatang. Caranya datangi TPS saat pemilihan nanti dan sama-sama menjaga keamanan. Selanjutnya setelah jalan santai, dilanjutkan dengan karnaval menuju pemilu damai, juga dengan melibatkan seluruh peserta pemilu, masyarakat dan berbagai pihak lainnya.
‘’Jalan sehat ini bagian dari kegiatan sosialisasi KPU kepada masyarakat, banyak lagi kegiatan sosialisasi yang kita lakukan, termasuk nanti akan dilangsungkan karnaval pemilu damai,’’ tutupnya.(jar)

No comments:

Kader PDIP Mukomuko Bawa Randang Untuk Megawati

METRO – Seperti diinformasikan, besok (5/2) Presiden Joko Widodo bersama, megawati, Ketua DPR RI Puan Maharani dan Kemensos akan datang k...